Rabu, 06 Oktober 2010

250 Ribu Gadget Android Aktif Perhari

‘Android invasion’ alias invasi Android, istilah ini mungkin cocok disandarkan sistem operasi garapan Google, dengan melihat sepak terjang Android di pasaran global. Bagaimana tidak, sebagaimana dilansir tech.fortune.cnn melalui Android Chief-nya, Andy Rubin, pihak Google mengklaim telah mengaktivasi lebih dari 250 ribu unit ponsel/gadget berbasiskan Android per harinya. Angka tersebut berarti dalam empat hari rata-rata ada sekitar 1 juta aktivasi unit Android baru, dimana mendekati angka 8 juta per bulannya. Dan, mencapai 100 juta aktivasi/tahun bila diprediksi pergerakan sistem operasi Android ini stabil dalam setahun penuh.

Memang, jika melihat kecenderungannya angka tersebut terlihat mengalami peningkatan dari beberapa waktu lalu. Alhasil, bila itu benar maka sangat dimungkinkan ponsel Android bakal mampu terjual lebih dari 100 juta unit di tahun depan